Gunakan Semuanya Secara Maksimal

MaksimalBanyak orang yang bertanya padaku lewat email “gimana sih caranya biar bisa kayak kamu? Kok kamu bisa pinter yaa dalam dunia IT?” hahaha… Saya sering menjawabnya “sebenarnya aku gaptek loh, tapi karena saya suka ‘learn more’ dan suka menggunakan semua fitur di komputer dan internet dengan baik dan maksimal. Makanya saya jadi seperti sekarang ini”. Memang sedikit susah untuk mengerti tentang dunia IT karena itu adalah hal yang baru ada di masyarakat jadi banyak yang masih ‘awam’ menggunakannya. Saya saja sebenarnya masih gaptek. Saya aja baru tau komputer pas kelas 6 SD, kemudian HP pertama saya(Nokia 3330) dan baru tau internet(masih awam banget) pas kelas 1 SMP, smartphone pertama saya(Nokia 5320) juga akun Facebook, Blogger dan Twitter saya pas kelas 2 SMP. Cara Saya agar saya seperti sekarang ini adalah dengan selalu ‘learn more’ dan selalu menggunakan semua fitur yang ada dalam intenet secara maksimal. Mari saya jelaskan sekarang.

 

‘learn more’ jika diterjemahkan ke Bahasa Indonesia akan menjadi ‘pelajari selengkapnya’. Ya, berdasarkan arti tersebut, anda pasti tahu apa maksud saya. Yaitu suka mempelajari lebih lanjut tentang sesuatu yang baru saja saya ketahui. Saya langsung cari di Google, Wikipedia, bahkan bertanya kepada teman tentang hal yang baru saja saya temui. Jika tidak ada yang mengerti, maka saya coba sendiri saja atau istilah kerennya ‘mengutak-atik’ seluruh isi yang saya dapat itu sampai mengerti betul fungsi dan strukturnya. Seperti Facebook, awalnya saya coba semua fitur-fitur yang ada di Facebook dan membaca halaman bantuan bila ada yang kurang dimengerti. Kalau Twitter, saya mengutak-atik sendiri, melihat cara teman menggunakannya, dan kadang saya bertanya kepada teman saya. Kalau Blogger lain lagi, saya utak-atik dan mencari tips-tips dan cara blogging di Google. Baru saya bisa lancar menggunakan ketiganya tersebut.

Setelah saya paham fungsi dan struktur ketiga website tersebut. Saya terus mengembangkan penggunaannya supaya saya bisa menggunakan semua fitur canggih website tersebut secara maksimal. Caranya dengan terus membaca dan mencari di Google, juga terus bertanya. Jangan malu bertanya karena pepatah mengatakan ‘malu bertanya, sesat di jalan’. Dengan itulah saya menjadi terlihat ‘hebat’ dalam hal IT padahal bagi saya itu biasa-biasa saja. Saya saja sampai sekarang gak mengerti sama merancang kode HTML/PHP, membuat website, dan merakit komputer. Hehehe.. Itulah aku.. Open-mouthed smile Tapi saya akan berusaha untuk ‘learn more’ lagi. Tetapi(kebanyakan ‘tapi’nya yaa?) saya tetap menjadikan belajar dan pendidikan sebagai nomor 1 karena itu yang paling menentukan nasib hidup saya di masa yang akan datang. Jadi, gunakan semuanya secara maksimal dan Tetap Semangat! Open-mouthed smile

 

HdS Smile

3 comments:

  1. Replies
    1. Terima kasih banyak telah mau meluangkan waktu untuk membaca dan mengomentari artikel yang bermanfaat ini.
      Semoga anda mendapatkan manfaat dari artikel ini.

      Tetap Semangat!

      Delete
  2. terima kasih infonya

    ReplyDelete