Apa Kegiatan yang Bermanfaat Saat Liburan?

Apa Kegiatan yang Bermanfaat Saat LiburanLiburan memang sangat menyenangkan (pada awalnya) karena kita bisa lepas dari rutinitas sekolah. Namun, jika liburannya cuma 3 hari sih enggak masalah. Tapi bagaimana jika 1 bulan? Memang terdengar sangat menyenangkan, tetapi pada akhirnya kita akan merasa bosan pada saat pertengahan liburan dan tersiksa karena mau sekolah pada menjelang akhir bulan. Mungkin kita kangen sama teman-teman, kangen sama menu di kantin, kangen sama gebetan/pacar kita, atau kangen sama materi pelajaran di sekolah. Nah, daripada diam saja gak melakukan apa-apa saat liburan, mending kita melakukan hal yang bermanfaat. Apa sajakah kegiatan yang bermanfaat saat liburan? Langsung saja kita simak selengkapnya:

Jika Anda kangen dengan materi pelajaran di sekolah sekaligus ingin memantapkan materi pelajaran tersebut, sebaiknya Anda gunakan waktu liburan Anda untuk belajar dan latihan soal. Anda juga bisa mencari banyak informasi di internet atau dengan pergi ke perpustakaan. Bukankah liburan itu biasa diistilahkan sebagai “belajar di rumah” oleh kepala sekolah dalam pengumumannya? Nah dengan begitu, liburan kita akan sangat bermanfaat dan juga menambah wawasan dan pengetahuan kita.

Jika kita kangen sama seseorang. Misalnya teman, sahabat, dan pacar/gebetan. Cobalah kita ajak mereka berkomunikasi lewat SMS atau jejaring sosial. Internet kan sekarang sudah sangat canggih dan kini kita bisa mengetahui kabarnya tanpa menemui dia ataupun mengirin surat via pos. Atau coba ajak mereka hang out ke restoran cepat saji atau di mall. Hal tersebut pasti sangat menyenangkan.

(selengkapnya baca artikel tentang Jauh Dengan Orang yang Di Sayang? Ini Tipsnya)

Liburan adalah kesempatan terbesar untuk memanjakan hobi kita (yang positif tentunya). Misalnya berkebun, menulis, membaca, jalan-jalan, membuat kerajinan, mendengarkan lagu, menyanyi, memasak, mendesain, dll. Kita bisa melakukan itu semua saat liburan tanpa takut kita akan ketinggalan pelajaran. Lakukanlah sesuka hati Anda sampai Anda puas. Itulah salah satu kegiatan yang bermanfaat saat liburan.

Artikel bermanfaat lainnya:

  1. 9 Hal yang Bisa Dilakukan Saat Liburan

  2. 9 Persiapan Jelang Akhir Liburan

  3. Apa yang Dilakukan Saat Liburan?

  4. Bagaimana Cara SMSan Sama Orang yang Kita Suka Dengan Baik dan Benar?

  5. Artikel Cara SMS Pacar


Semoga bermanfaat,

Tetap Semangat! | Catatan Harian

No comments:

Post a Comment