Tips Memilih Toko Online yang Terpercaya

memilih toko online yang terpercayaFenomena belanja online khususnya di Indonesia sangat berkembang pesat. Terutama bagi kalangan remaja dan wanita di daerah perkotaan. Hal ini seiring dengan semakin berkembangnya teknologi internet dan jasa pengiriman di Indonesia. Bahkan sekarang kita bisa belanja online cukup dengan menggunakan smartphone dengan aplikasi mobile shopping.

Saya sering melihat teman saya di Path yang sering memamerkan foto barang yang baru saja ia beli dari toko online. Kebanyakan cewek, sih. Adapun barang yang biasa mereka beli adalah sepatu, tas, dan baju. Cowok pun juga tak mau ketinggalan, mereka juga sering belanja online. Selain belanja hal-hal yang berhubungan dengan game, cowok juga sering saya lihat membeli baju. Tidak seperti kebanyakan cewek, para cowok biasanya tidak suka memamerkan pakaian yang baru saja ia beli melalui toko online.

Namun hati-hati juga terhadap aksi penipuan yang sangat marak di dunia maya. Para penjahat dapat beraksi dengan bebas karena pengawasan yang lemah dari pihak berwajib. Seringkali kita tergiur dengan iklan yang menawarkan barang (terutama smartphone) dengan harga yang sangat-sangat murah. Namun, setelah kita melakukan pembayaran, barang tersebut tak kunjung datang. Atau malah kita akan mendapatkan produk yang cacat/cepat rusak. Maka dari itu, kita harus semakin berhati-hati dalam belanja online dan memilih toko online yang terkenal jujur dan berkualitas bagus serta dengan pilihan yang beragam.

Salah satu toko online yang bisa dipercaya adalah Zalora. Saya percaya toko online tersebut karena mereka memiliki alamat kantor yang jelas lengkap dengan nomor telepon yang bisa dihubungi. Produk yang ditawarkan Zalora pun sangat beragam baik untuk pria maupun wanita. Mulai dari sepatu, pakaian, tas, jam tangan, aksesoris, busana muslim, pakaian olahraga, kosmetik, dan produk bermerek. Apalagi dengan ketersediaan aplikasi mobile shopping yang tersedia di iPhone dan Android. Dengan aplikasi ini, kita jadi semakin tahu informasi tentang produk yang ditawarkan oleh Zalora.

Soal ragam koleksi dan fashion, coba cek sendiri deh :D

Zalora, salah satu toko online yang terpercaya


Anda bisa request artikel tentang apa saja, kirimkan request Anda ke hedisasrawan@gmail.com

Semoga bermanfaat, Tetap Semangat! | Catatan Harian

1 comment:

  1. Terima kasih sharinngnya mas tips memilih toko online ..
    kalau saya sudah percaya sama jejualan.com karena menurutku situs yang paling bagus untuk pembuatan toko online..

    ReplyDelete